| Comments ]

Di masa akhir kepemimpinannya Presiden SBY dihadiahi kado dengan terjadinya kecelakaan pesawat Hercules C-130 di Magetan. Kecelakaan pesawat ini ditengarai akibat minimnya dana operasional dan maintenance TNI AU. Setidaknya dalam 5 tahun terakhir terjadi kecelakaan pesawat dan heli militer.

Kecelakaan Pesawat Hercules C-130 di Magetan kabar terakhir setidaknya menewaskan 98 orang termasuk seorang Jendral Bintang 1 dari TNI AU dan 2 warga yang rumahnya tertabrak oleh pesawat hercules-130 ini. Pesawat Hercules C-130 ini berangkat dari Bandara Halim Perdana Kusuma dan jatuh menabrak rumah di Desa Geplak, Kecamatan Karas, Kabupaten Magetan. Lokasi kecelakaan ini berjarak sekitar empat kilometer dari Pangkalan Udara Iswahyudi.

Publik, Media juga DPR langsung menyoroti alokasi dana bagi militer khususnya TNI AU. Banyak pihak mencurigai pemerintah memberikan alokasi anggaran yang minim untuk TNI AU yang akibatnya TNI AU tidak mampu melatih dan merawat pesawatnya dengan baik.

Hal ini dibantah oleh Presiden SBY dan kabar terakhir Menteri Pertahanan akan meng grounded semua pesawat Hercules jika diketahui bahwa faktor tehnis yang menjadi penyebab utama kecelakaan ini. Berikut foto foto Kecelakaan Pesawat Hercules C-130 di Magetan :

Other Post : Foto Hot Kembaran Luna Maya
Foto By : Reuters, EPA
Tag : Kecelakaan Pesawat Hercules C-130 Magetan, Kecelakaan Pesawat Hercules

READ VIA EMAIL FOR FREE