Jeffrey Preston Bezos lahir pada tanggal 12 Januari 1964 di Albuquerque, New Mexico. Sejak kecil Jeff selalu menunjukkan hasratnya yang besar dalam belajar. Jika Jeff kecil sedang fokus mempelajari sesuatu maka para gurunya akan terpaksa mengangkat bangku Jeff untuk memindahkannya agar ia bisa pindah ke tugas lainnya.
Ketertarikan Jeff terhadap tehnologi sangat tinggi terlebih lagi sang kakek Preston Gise selalu memotivasinya. Sang kakek merupakan mentor yang baik bagi Jeff kecil. Saat berusia 10 tahun Jeff telah membuat radio amatir, penyedot debu Hoover tua yang diubah menjadi Hoovercraft sederhana, payung terbuka yang terbuat dari aluminium, alarm anti pencuri.
Selain tehnology Jeff juga sangat menyukai bermain rugby walaupun ia bertubuh kecil. Tetapi sekalipun bertubuh kecil Jeff berhasil menjadi kapten tim. Orang tua Jeff sangat heran dengan keputusan sang pelatih mengangkat Jeff sebagai kapten dan menanyakan alasan sang pelatih. Pelatih Jeff menyatakan kepada mereka bahwa Jeff tidak hanya mengingat dengan baik tugasnya untuk semua permainan tetapi tugas pemain lainnya juga.
Jeff melanjutkan kuliahnya di Pricenton University mengambil jurusan fisika dan diterima serta menjadi salah satu dari 25 mahasiswa terhebat. Sekalipun demikian Jeff mengalami kebosanan dan pindah mengambil ilmu komputer dan elektro. Disini Jeff mendesain dan membuat komputer dengan kegunaan khusus yaitu dapat melakukan perhitungan yang rumit yang diperlukan dalam menganalisa DNA.
Awal karir Jeff dimulai pada musim panas tahun 1985 dengan bekerja pada IBM dan mampu mengerjakan implementasi ulang instrumen produktivitas perangkat lunak IBM, pekerjaan yang seharusnya memakan waktu 4 minggu menjadi 3 hari saja.
Menjelang kelulusannya Jeff memperoleh 3 tawaran kerja dari Bell Laboratories, Andersen Consulting, dan Intel hanya saja ketiga tawaran ini tidak mampu menrik minat Jeff untuk bergabung. Saat lulus jeff menyandang predikat summa cum laude serta bergabung dengan FITEL suatu perusahaan yang sedang menciptakan suatu jejaring komputer untuk menangani bisnis internasional.
Hanya 8 bulan bergabung dengan FITEL Jeff telah diangkat sebagai wakil direktur pengembangan tehnologi dan bisnis. Tetapi karir Jeff di FITEL tidak berlangsung lama setelah hampir 2 tahun Jeff menyadari bahwa FITEL tidak berkembang seperti yang ia harapkan dan ia memutuskan pindah ke Gllobal Fiduciary Service di bankers Trust sebagai asisten wakil presiden direktur dan diangkat sebagai wakil presiden termuda dalam sejarah bank itu pada tahun 1990.
Sekali lagi pada akhir 1990 kebosanan melanda Jeff dan ia memutuskan pindah dan bergabung dengan D.E. Shaw & Co perusahaan yang membuat program komputer untuk membuat keputusan jual beli saham.
2 tahun bergabung dengan D.E. Shaw & Co tepat pada usianya yang ke 28 Jeff diangkat sebagai wakil presiden direktur termuda di perusahaan ini dengan gaji 1 juta US$/thn.Saat bergabung dengan D.E. Shaw & Co inilah Jeff mulai jatuh hati dengan salah satu karyawan D.E. Shaw & Co bernama MacKenzie Turtle dan akhirnya menikah pada tahun 1993.
Salah satu tugas Jeff di D.E. Shaw & Co adalah pengembangan bisnis dan saat Jeff tertarik untuk mengembangkan bisnis internet David Shaw atasan Jeff menolak ide ini.
Dengan penolakan ini Jeff mendiskusikan dengan istrinya dan mengambil keputusan untuk berhenti dari D.E. Shaw & Co dan memulai bisnis internetnya. Pilihan awal Jeff jatuh pada penjualan buku secara online. Jeff menghabiskan hanya 4 hari untuk mempelajari seluk beluk penjualan buku serta memilih Amazon karena inisial A dan merupakan nama sungai yang 10 kali lebih besar daripada sungai lainnya sebagai nama usahanya.
Untuk memulai usahanya Jeff menghubungi 62 kawan kawannya 40 orang menolak dan hanya 22 orang saja yang bersedia menanamkan modal masing masing 50 ribu US$.Dan pada november 1994, Jeff, Mackenzie, Shel, dan Paul mulai bekerja di garasi mereka hanya dengan 2 unit komputer. Mereka berkonsentrasi membuat bank data yang dapat menyimpan semua pesanan dan informasi pelanggan.
6 Juli 1995 Amazon.com mulai beroperasi dan mulai berpromosi kepada kawan kawannya sendiri. Saat itu Jeff mendesign komputer mereka untuk berbunyi jika terjadi suatu penjualan. Bunyi pertama pada tanggal 16 juli 1995 membuat mereka semua bergembira.
Total pesanan pada minggu pertama Amazon.com beroperasi mencapai 12 ribu US$ dan pada minggu berikutnya mencapai 15 ribu US$, dan selama bulan pertama pelanggan mereka telah mencapai 50 negara bagian. Amazon. Com mencapai omset 16 juta US$ pada tahun 1997 dan 3 bulan pertama di tahun 1997 ini Amazon.com menjadi perusahaan terbuka serta terus berkembang dari segi omset juga jenis produk yang dijual menjadi bervariatif yang semuanya inilah yang menjadikan Jeff Bezos orang terkaya melalui bisnis internet.
Sumber : Dari garasi Jeff Bezos mendirikan Amazon.com oleh Bernard Ryan, Jr